Yuk ikutan Wirausaha Muda Mandiri 2022, Total Hadiah Milyaran Rupiah


MuamalahNews.com - Wirausaha Muda Mandiri (WMM) merupakan program CSR utama Bank Mandiri sebagai wujud konsistensi mendukung tumbuh kembang pengusaha muda Indonesia. Membantu pemerintah dalam kewirausahaan di Indonesia di kalangan generasi muda. Program WMM telah memiliki lebih dari 50.000 alumni di seluruh Indonesia sejak dimulai pada tahun 2007 dan menjadi kompetisi yang paling diminati serta melahirkan banyak entrepreneur muda yang tangguh dan inovatif serta memiliki kepedulian terhadap masyarakat sekitar.

WMM 2022 yang mengusung tema Bring Back Euphoria! Proud to be Entrepreneur! diharapkan dapat memantik semangat berwirausaha generasi muda Tanah Air untuk membangun negeri. Pada tahun ini WMM 2022 berbeda dari tahun tahun sebelumnya, yang mana tahun ini selain terdapat kategori Business Existing, juga terdapat Side Competition Santripreneur, yang mana sebagai kategori Baru WMM 2022 kali ini.

Kategori Business Existing

Ajang kompetisi bergengsi ini terbuka para entrepreneur muda yang telah memiliki business existing dengan omzet Rp500 juta per tahun dan telah beroperasi selama 4 tahun.

Adapun kategori WMM 2022, yakni Kategori Boga (makanan dan minuman dine in, minuman kemasan, makanan dan camilan kemasan, Kreatif (fesyen label, entertainment, kesenian dan kebudayaan), Teknologi (digital apps, inovasi teknologi), Sosial (sosial lingkungan, jasa sosial).

Biar gak ketinggalan perhelatan WMM 2022, kamu bisa melengkapi persyaratan umum Business Existing, di antaranya:

  • Dapat diikuti oleh para pemilik usaha yang merupakan Warga Negara Indonesia Berusia 18-35 tahun (per 27 September 2022).
  • Merupakan pemilik/founder/co-founder dari usaha yang didaftarkan dan bukan merupakan reseller
  • Usaha yang didaftarkan bukan merupakan anggota sebuah produk franchise.
  • Usaha yang didaftarkan minimal telah berjalan selama 4 tahun.
  • Kantor pusat usaha yang didaftarkan berada wilayah Republik Indonesia.
  • Usaha yang didaftarkan sedang tidak mengikuti kompetisi serupa dengan WMM.
  • Bersedia untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan penjurian.
  • Memiliki rekening Bank Mandiri dan sudah aktif menggunakan Livin' by Mandiri.
  • Pemilik usaha tidak pernah terjerat kasus hukum, baik Pidana maupun Perdata.
  • Alumni program Wirausaha Muda Mandiri di tahun-tahun sebelumnya juga dapat mendaftar kembali selagi masih memenuhi seluruh persyaratan.
  • Minimal omzet Rp500.000.000/tahun.
Sedangkan untuk persyaratan umum Side Competition, yakni Santripreneur yang merupakan santri Indonesia baik individu maupun kelompok, yang memiliki ide bisnis. Berbeda dengan Business Plan yang telah dijalankan pada WMM tahun sebelumnya, Santripreneur merupakan kompetisi baru yang pertama kali digelar pada WMM 2022 ini.

Kompetisi Santripreneur ini terbuka bagi para santri di Indonesia yang mempunyai ide bisnis untuk dikembangkan, baik secara individu maupun kelompok. Para pemenang kompetisi Santriprenenur dan Business Plan masing-masing akan meraih total hadian ratusan juta rupiah. Yang jelas, baik para kategori Business Existing maupun Side Competition: Santripreneur dan Business Plan terbuka untuk para wirausaha muda maupun yang baru akan merencanakan bisnis. Dengan catatan, sedang tidak mengikuti kompetisi serupa, bersedia mengikuti seluruh rangkaian kegiatan penjurian, memiliki rekening Bank Mandiri dan menggunakan Livin' by Mandiri, hingga tidak pernah terjerat kasus hukum.

Seluruh peserta WMM 2022 nantinya akan mendapatkan pengalaman dan pembelajaran baru mengenai cara mengelola dan memaksimalkan potensi bisnis. Sekaligus memperebutkan posisi pemenang dengan total hadiah mencapai Rp2 miliar. WMM kali ini juga kembali menghadirkan "Festival Expo WMM" yang sempat tertunda karena pandemi Covid-19. Dalam Expo kali ini, Bank Mandiri mengundang seluruh mitra binaan terbaik Bank Mandiri yang menjadi bagian program CSR perseroan di bidang kewirausahaan seperti WMM, Rumah BUMN, dan Kewirausahaan Petani.

WMM 2022 akan dilaksanakan secara offline seperti WMM 2018. Jadi nanti akan ada expo WMM Livin Fest yang akan menghadirkan 50 booth dari alumni WMM yang sudah hebat-hebat. Expo akan diadakan pada 8-10 Desember 2022 mendatang. Ada juga konser musik dan talkshow dari para alumni WMM. Selanjutnya, seleksi kompetisi WMM bagi pengusaha muda akan dilakukan di masing-masing wilayah dengan tahapan awal registrasi melalui akses website www.wmm.id pada 27 September sampai 27 Oktober 2022. Setelah itu, akan dilakukan seleksi administrasi, asesmen, validasi, dan penjurian regional 2 minggu setelah pendaftaran ditutup.

Jadi, tunggu apalagi! Yuk, segera daftarkan diri kamu untuk mengikuti WMM 2022. Kamu bisa mendapatkan kesempatan bergabung dalam komunitas Alumni WMM.

(rel)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url

--------

Simak berbagai berita pilihan dan terkini lainnya dari kami di Google News